Total Tayangan Halaman

Translate

Selasa, 06 November 2012

10 Nama Klub Teraneh di Dunia

1. Bangkok Bravo FC

Di daftar pertama nama klub teraneh di dunia, adalah klub pemilik rekor nama terpanjang. Bangkok Bravo FC punya nama asli yang terdiri dari 25 kata, 197 huruf, 76 vokal, dan 121 konsonan.

Persiapkan mental dan tarik nafas anada dalam-dalam sebelum membaca nama lengkap klub ini...

Amon Rattanakosin Krung Thep Mahanakhon Mahinthara Mahadilok Phop Noppharat Ratchathani Ayuthaya Burirom Udomratchaniwet Mahasathan Amon Piman Awatan Sathit Sakkathattiya Witsanukam Prasit Bravo Association Football Club!

 
2. Llanfairpwll FC
 
Klub ini ada di Wales, dan nama lengkapnya bisa membuat mata juling: Llanfairpwllgwyngyllgogerychwyrndrobwllllantysiliogogogoch Football Club!

Rangkaian huruf yang hampir tidak bisa dibaca iu adalah nama sebuah daerah di pulau Anglesey, Wales. Klub sepakbola mereka didirikan sejak tahun 1899.

3. Gençlerbirliğ SK
 
Namanya tidak seekstrim Llanfairpwll FC, tapi bisa bikin mata jadi keriting : Genclerbirligi Spor Kulubu. Klub ini berada di Ankara, Turki, dan didirikan pada 1923.

4. Taumata FC
 
Jangan pernah berpikir Taumata FC adalah sebuah nama klub biasa yang mudah diingat. Sebenarnya Taumata hanyalah nama pendek dari klub asal Selandia Baru, nama panjangnya adalah: Taumatawhakatangihangakoauauotamateapokaiwhenuakitanatahu Football Club!

Butuh kesabaran ekstra tinggi untuk mengucapkan nama klub ini degan benar.

5. Garbarnia Szczakowianka Jaworzno
 
Satu lagi sebuah nama yang tidak enak dibaca. Mereka adalah klub sepakbola Polandia, dan namanya adalah: Jaworznickie Stowarzyszenie Piłkarskie Szczakowianka. Klub ini juga dikenal dengan nama Garbarnia Szczakowianka Jaworzno.

6. NAC Breda
 
Klub yang sudah sering kita dengar kiprahnya di Liga Belanda. Tapi banyak yang tidak tahu seberapa panjang dan aneh nama klub ini sebenarnya. NAC adalah hasil merger dari dua klub: NOAD dan ADVENDO.

NOAD singkatan dari "Nooit Ophouden, Altijd Doorgaan" -bahasa Inggrisnya 'Never give up, always persevere'. ADVENDO singkatan dari: "Aangenaam Door Vermaak En Nuttig Door Ontspanning" -dalam bahasa Inggris berarti 'Pleasant for its entertainment and useful for its relaxation'. Sementara huruf C berarti "Combinate" -atau 'Combination' dan Breda adalah nama kota tempat klub itu berdomisili.

Jadi, nama lengkap NAC Breda adalah: Nooit opgeven altijd doorgaan, Aangenaam door vermaak en nuttig door ontspanning, Combinatie Breda...

7. Borussia Dortmund
 
Barangkali, inilah klub paling terkenal yang ada di daftar ini. Tidak banyak yang tahu, nama sebenarnya dari Borussia Dortmund cukup rumit: Ballvereinborussiadortmundneunzehnhundertundneun.

8. Persijatim Solo FC
 
Cikal bakal Sriwijaya FC yang sempat muncul pada tahun 2002 sampai 2004. Awalnya didirikan di Jakarta dengan nama Persijatim (Persatuan Sepakbola Indonesia Jakarta Timur). Karena alasan finansial, tahun 2002 klub ini pindah ke Solo dan berubah nama menjadi Persijatim Solo FC.

"Persatuan Sepakbola Indonesia Jakarta Timur Solo Football Club"

Nama yang aneh, sejak kapan kota Solo ada di Jakarta?!
Pada tahun2004, klub peserta Liga Indonesia ini dibeli pemerintah provinsi Sumatera Selatan dan diganti namanya menjadi Sriwijaya FC Palembang. Untung namanya tidak menjadi Persijatim Solo Sriwijaya Palembang FC *sshhh

9. FL Fart
 
FL Fart adalah nama klub sepakbola Norweiga, dan biasa juga disebut Fotballaget Fart. Satu-satunya keunikan nama ini adalah, ketika Fart diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Fart berarti, kentut.

10.Club Always Ready

Klub ini ada di Bolivia, berdiri sejak tahun 1933 dan homebase-nya ada di La Paz. Memang namanya tidak bikin pusing, tapi mereka bisa melawan siapa saja, karena selalu SIAP kapan pun dimana pun, ALWAYS READY

sumber : http://blog.sepaxbola.info/2012/09/10-nama-klub-teraneh-di-dunia.html

10 Rezim Pelatih Terlama di Eropa

  Rezim pemerintahan tidak hanya terdapat dalam bidang politik, tetapi dalam sepak bola ada pelatih-pelatih "Egois" yang tidak mau mengalah dengan pelatih lain. Tetapi pelatih-pelatih ini dianggap pahlawan bagi fans klub yang dibelanya. Nah, siapakah pelatih-pelatih tersebut. Ini Dia!

 1. Fred Everiss
Dialah pelatih klub terlama, nyaris setengah abad! Everiss menangani West Bromwich Albion (WBA) selama 46 tahun dari 1902 hingga 1948. Sesungguhnya, secara administratif, jabatan Everiss pada masa itu adalah sebagai secretary-manager. Namun tugas kepelatihan menjadi salah satu tanggungjawabnya.

2. Guy Roux
Guy Roux adalah legenda Auxerre. Di era sepakbola modern, dialah pelatih terlama ketika menangani Auxerre selama 44 tahun (1961-2005). Eric Cantona, Djibril Cisse, Laurent Blanc, dan Philippe Mexes merupakan pemain hasil didikannya. Sumbangsih besar Roux membuat pendukung Auxerre menganggapnya seperti dewa. Di tangannya, Auxerre meraih lima trophy juara domestik. Karir Roux sebagai pemain juga total dihabiskan bersama Auxerre (1952-1961).

3. Alex Ferguson
Semua orang mengenalnya. Fergie menjadi pelatih MU sudah 26 tahun, sejak bulan Agustus 1986. Di usianya yang hampir menginjak 70, Fergie belum menunjukkan tanda-tanda akan keluar. Dia telah memenangkan lebih banyak trofi daripada pelatih manapun sepanjang sejarah sepak bola Inggris, dan gelar Sir di depan namanya telah menegaskan seberapa besar pengaruh pria Skotlandia ini untuk sepakbola Inggris.

4. Anatoliy Volobuyev
Selama 17 tahun sejak 1989 hingga 2006, Volobuyev menjadi pelatih FC Stal Alchevsk (klub Ukraina). Sempat menjadi wakil presiden federasi sepakbola Ukraina, Volobuev kembali melatih Stal Alchevsk sejak tahun 2009 lalu.

5. Volker Finke
Finke menangani SC Freiburg selama 16 tahun, dari 1991 sampai 2007. Ini adalah rekor masa kepelatihan terlama dalam sejarah persepakbolaan Jerman. Walaupun lama dipercaya menjadi pelatih Freiburg, prestasi Finke tidak terlalu mengesankan kecuali pernah lolos ke kualifikasi Piala UEFA 1995 dan 2001. Selebihnya, Freiburg lebih sering naik turun divisi.

6. Arsene Wenger

Sejak 1996 datang ke Arsenal, Wenger membawa perubahan besar. Hingga sekarang, sudah 16 tahun masa baktinya untuk the Gunners, Wenger menjadi satu-satunya penantang hegemoni Alex Ferguson yang masih bertahan di Liga Inggris. Pelatih yang menguasai 5 bahasa ini terkenal dalam hal memoles potensi muda berbakat menjadi pemain berbintang.


7. Alan Curbishley
Di Inggris, Curbishley adalah 'Fergie'-nya klub kecil. Dia menjadi pelatih Charlton selama 15 tahun (1991-2006). Kesuksesan terbesarnya adalah membawa Charlton promosi ke Premierleague pada tahun 1995. Curbishley memiliki reputasi bagus dalam mengembangkan pemain-pemain yang dibeli murah di bursa transfer. Danny Mills, Lee Bowyer, Scott Parker, dan Darren Bent adalah hasil binaannya. Pada tahun 2006, Curbishley sempat menjadi calon kuat pelatih timnas Inggris, tapi akhirnya tidak terwujud.

8. Otto Rehhagel
Rehhagel lebih dikenal karena suksesnya mengantar Yunani menjadi juara Eropa 2004. Di level klub, Rehhagel sempat menghabiskan 14 tahun bersama Werder Bremen (1981-1995). Selama periode itu, Bremen diubahnya dari klub biasa menjadi salah satu tim besar Jerman. Bersama Rehhagel, Bremen menikmati sebuah trophy Piala Winner, tiga kali juara Bundesliga, dan tiga buah trophy Piala Jerman.

9. Patrick Maurer
Patrick Maurer adalah pelatih asal Luxemburg, yang hingga saat ini masih melatih FC Jeunesse. Ditunjuk sejak 1998, dia telah bertugas selama 13 tahun.

10. Sergey Oborin
Sergey Oborin menjadi pelatih klub Rusia, FC Amkar Perm, dari 1995 sampai 2006 (11 tahun). Amkar Prem merupakan klub yang baru didirikan tahun 1995. Dari divisi tiga Liga Rusia, Oborin sukses membawanya hingga promosi di kasta tertinggi liga Premier Rusia.

10 Pemain Bola Terganteng

Dahulu permainan bola hanya bisa dinikmati dengan kaum adam. Sekarang permainan bola juga bisa dinikmati oleh kaum hawa. Apakah penyebabnya? Tentu saja karena ketampanan wajah para pesepak bola. Nah siapakah pemain bola terganteng di dunia. Berikut saya akan menjelaskannya


1.      Ricardo Kaka
 
Inilah jawara kita. Ricardo Izecson dos Santos Leite (lahir di Brasília, 22 April 1982; umur 30 tahun), lebih dikenal dengan nama Kaká, adalah seorang pemain sepak bola asal Brasil yang kini membela klub Real Madrid (bergabung tahun 2009; sebelumnya pada 2003-2009 di A.C. Milan). Kaká umumnya bermain di posisi gelandang serang ataupun penyerang. Ia dikenal mempunyai dribble yang sangat baik serta umpan-umpan yang akurat. Tinggi badannya ialah 186 cm.

2.      Steven Gerrad 
 
 
Steven George Gerrard (lahir di Whiston, Inggris, 30 Mei 1980; umur 32 tahun) adalah seorang pemain sepak bola asal Inggris. Pria beringgi tubuh 188 cm ini bermain di Liverpool F.C. sejak tahun 1997 (meskipun debut profesionalnya baru terjadi pada 19 November 1998) sebagai pemain pengganti Vegard Heggem pada babak kedua saat liverpool bertanding melawan Blackburn Rovers.

3.      Iker Casillas
 
Iker Casillas Fernández (lahir di Móstoles, Madrid, Spanyol, 20 Mei 1981; umur 31 tahun) adalah seorang penjaga gawang asal Spanyol. Dia adalah kiper pilihan utama Real Madrid dan timnas Spanyol. Casillas memulai kariernya di klub sepak bola kota kelahirannya, dan bergabung pada usia 8 tahun. Ia juga bagian dari timnas remaja Spanyol dan memenangkan kejuaraan UEFA-CAF Meridian Cup dan  Kejuaraan Dunia Remaja FIFA pada tahun 1999. Pria setinggi 185 cm ini datang di Real Madrid pada La Liga musim 1999/2000. Dia menyatakan bahwa ia akan pensiun suatu saat sebagai pemain Real Madrid dan akan terlibat langsung dalam pengelolaan Real Madrid.

 4.      David Villa
 
David Villa Sánchez (lahir di Langreo, Asturias, Spanyol, 3 Desember 1981; umur 29 tahun) adalah pesepak bola profesional putra, yang bermain untuk FC Barcelona dan timnas Spanyol. Ia bertinggi tubuh 175 cm dan berposisi sebagai penyerang. Sebelum bermain untuk FC Barcelona ia bermain untuk Valencia, Real Zaragoza dan Sporting Gijón. 
 
 
 
 

5.      Frank Lampard 
 
Frank James Lampard Jr., (lahir di Romford, Inggris, 20 Juni 1978; umur 34 tahun) adalah seorang pemain sepak bola Inggris yang bermain bersama Chelsea setelah sebelumnya bergabung dengan West Ham United dan Swansea City. Lampard adalah gelandang serang yang dikenal karena tendangan jauhnya yang keras dan keterampilannya menghasilkan gol dari daerah tengah lapangan. Lampard lahir di Romford, Havering, Inggris. Ia adalah putra dari Frank Lampard Sr. yang juga mantan pemain sepak bola Inggris dan pernah memenangkan Piala FA sebanyak dua kali selama bergabung dengan West Ham United. Silsilah keluarganya juga tersambung dengan keluarga pemain sepak bola terkenal lainnya, yaitu keluarga Redknapp.

 
6.      Cristiano Ronaldo
 
Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro (lahir di Funchal, Madeira, Portugal, 5 Februari 1985; umur 27 tahun) adalah seorang pemain sepak bola asal Portugal. Ia dikenal sebagai pemain sayap dari Manchester United dari 2003-2009 sebelum pindah ke Real Madrid pada 1 Juli 2009 dengan memecahkan rekor transfer sebesar 80 juta poundsterling menjadikannya sebagai pemain termahal dalam sejarah sepak bola. Ia biasa bermain sebagai sayap kiri atau kanan serta penyerang tengah. Ia mulai dipanggil ke Timnas Portugal sejak tahun 2003.
 

7.      David Beckham
 
 
David Robert Joseph Beckham (lahir di Leytonstone, London, 2 Mei 1975; umur 37 tahun) adalah seorang pesepak bola Inggris yang sejak 1 Juli 2007 memperkuat LA Galaxy di Major League Soccer di Amerika Serikat. Sebelumnya ia pernah bermain di Manchester United dan Real Madrid. Ia memulai karier sepak bolanya di akademi sepak bola milik Manchester United. Beckham mahir dalam umpan silang dan tendangan bebas melengkung, kemampuan yang mirip dengan rekan setimnya di AC Milan, Andrea Pirlo yang juga mahir tendangan bebas. Istrinya adalah Victoria Beckham, mantan personil grup musik Spice Girls.

8.      Thomas Müller 
 
 
Thomas Müller (lahir 13 September 1989; umur 22 tahun) adalah pemain sepak bola Jerman yang bermain untuk Bayern Munich. Saat Piala Dunia 2010 Mueller dinobatkan sebagai Top skorer dangan 5 Gol dan 3 Asist , pemain muda terbaik.

 
 
 
9.      Fernando Torres
 
Fernando José Torres Sanz (lahir di Fuenlabrada, Spanyol, 20 Maret 1984; umur 28 tahun) adalah pemain sepak bola Spanyol yang mempunyai julukan El Niño ("Bocah Laki"). Posisinya adalah penyerang.

 
 
 
 
 
 
 

10. Lionel Messi

   Lionel Andrés Messi (lahir di Rosario, 24 Juni 1987; umur 25 tahun) adalah seorang pemain sepak bola asal Argentina. Posisinya adalah penyerang. Saat ini ia memperkuat FC Barcelona di Liga Spanyol. Kemampuannya sering membuatnya dijuluki sebagai "Diego Maradona baru".








sumber : http://zoonamuda.blogspot.com/2011/08/10-pemain-bola-terganteng.html

Senin, 05 November 2012

10 Pemain Muslim Paling Top


1. Frank Ribery (Bayern Munchen)
 
Frank Ribery salah satu pemain terbaik perancis, di Salah satu media Prancis dia di sebut sebut sebagi The next Zinedine Zidane. dan dia bermain untuk Raksasa Bundesliga Bayern Munich.

2. Samir Nasri (Manchester City)
 
Samir Nasri  merupakan seorang pemain sepak bola Perancis yang berposisi sebagai gelandang serang. Saat ini ia bermain untuk Manchester City di Inggris dan untuk tim nasional Perancis. kontribusinya di city juga sangat di perhitungkan

3. Mesut Ozil (Real Madrid)
 
Seorang pemain sepak bola berkebangsaan Jerman keturunan Turki. Ia bermain di klub Real Madrid sejak Agustus 2010. Posisi utama dalam kesebelasan adalah sebagai gelandang serang. Di Spanyol ia mendapatkan julukan El Búho (Si Burung Hantu) karena kemampuan operannya yang teliti meliputi sudut yang luas.

4. Karim Benzema (Real Madrid)
 
 Karim Benzema merupakan seorang pemain sepak bola berkebangsaan Perancis keturunan Aljazair yang kini membela klub Real Madrid. banyak gol yang disumbangkannya untuk real madrid.

5. Nicolas Anelka (Shanghai Shenhua)
 
pemain sepak bola profesional berkebangsaan Perancis yang bermain sebagai penyerang untuk Shanghai Shenhua. Mantan manajer Chelsea Carlo Ancelotti menyatakan ia sebagai seorang pemain cepat dengan kemampuan duel di udara, teknik, tendangan ke gawang, dan pergerakan tanpa bola yang bagus.

6. Yaya Toure (Manchester City)
 
Pemain sepak bola profesional berkebangsaan Pantai Gading yang bermain sebagai gelandang untuk Manchester City di Liga Primer Inggris dan tim nasional Pantai Gading. merupakan pemain penting di manchester city

7. Hamit Altintop (Real Madrid)
 
Pesepak bola nasional Turki kelahiran Jerman yang bertinggi tubuh 183 cm. Dan ia adalah saudara kembar
 dari Halil Altintop.

8. Kolo Toure (Manchester City)
 
 Kolo Toure bermain sebagai bek tengah untuk Manchester City di Liga Primer Inggris dan tim nasional Pantai Gading. Kolo Toure adalah saudara dari Yaya Toure

9. Ibrahim Afellay (Barcelona)
 
Seorang pemain sepak bola kewarganegaraan Belanda yang beragama Islam. Keluarganya berasal dari Maroko. Ia sekarang memperkuat Barcelona. Ia berposisi sebagai pemain tengah (gelandang) atau penyerang. Ia juga memperkuat Belanda pada Piala Dunia FIFA 2010.


10. Hatem Ben Arfa ( Newcastle United)
 
Seorang pemain sepak bola berkewarganegaraan Perancis yang bermain untuk klub Newcastle United pada posisi gelandang sayap, dia juga salah satu pemain yang di perhitungkan di Newcastle United.

sumber : http://hariski.wordpress.com/2012/04/14/top-14-pemain-bola-muslim-terbaik-di-dunia-2012/

Minggu, 04 November 2012

10 Pemain Bola Tertinggi di Dunia


1. Kristof van Hout – 208 cm

Pemain Bola Paling Tinggi
Penjaga gawang berkebangsaan Belgia ini bermain untuk klub Liga Belgia, Standard Liege. Dengan tubuh menjulang setinggi 2,08 meter, pesepakbola ini merupakan pesepakbola yang paling tinggi di dunia.
2. Yang Changpeng – 205 cm

Pemain Bola Paling Tinggi
Saat ini, striker asal China yang pernah dicoba oleh klub Liga Ingris, Bolton Wanderers ini bermain untuk klub Three Gorges Kangtian, China. Pemain ini juga dijuluki sebagai Peter Crouch-nya China.
3. Vanja Iveša – 205 cm

Pemain Bola Paling Tinggi
Kiper berkebangsaan Kroasia ini sekarang bermain untuk klub Liga Turki, Eskisehirspor.
4. Tor Hogne Aarøy – 204 cm

Pemain Bola Paling Tinggi
Tor Hogne Aarøy (lahir 20 Maret 1977) adalah striket Norwegia yang bermain untuk JEF United di Jepang. Sebelum bermain di Negeri Matahari Terbit, pemain jangkung ini bermain di klub Aaslesun FK di Norwegia.
5. Øyvind Hoås – 203 cm

Pemain Bola Paling Tinggi
Striker Norwegia ini bermain di divisi 2 di Norwegia bersama klub Sparta Sarpsborg FK. Dia juga seorang mantan pemain nasional Norwegia untuk usia 21 tahun dan telah dikaitkan dengan Norwich City

6. Costel Pantilimon - 203 cm
  Costel Pantilimon.jpg

 Costel Fane Pantilimon lahir 1 Februari 1987 di Bacau adalah pemain sepak bola Rumania, saat ini pilihan pertama penjaga gawang di FC Timişoara. Dua-meter-pemain jangkung memulai karirnya di Aerostar Bacau dan mendapat bagian pusat perhatian di tim nasional U19 sebelum pindah ke Timişoara pada tanggal 1 Februari 2006, adalah ulang tahunnya. Saat ini dia membela klub kaya Inggris Manchester City. 




  
7. Jan Koller - 202 cm


 Jan Koller lahir 30 Maret 1973 adalah seorang pemain sepak bola Ceko yang saat ini bermain untuk klub Prancis AS Cannes.

Sebagai pemain internasional ia bermain sebagai striker untuk tim nasional Republik Ceko. Dia adalah sepanjang masa pencetak gol terbanyak baik untuk Republik Ceko atau mantan Cekoslovakia, dengan 55 gol dalam 90 caps sebagai tanggal 15 Juni 2008. Dengan tinggi 202 cm dan berat sekitar 107 kg, Koller mempunyai kehadiran fisik yang mengesankan dan merupakan ancaman udara konstan oposisi.
Pada tanggal 5 Desember, Koller itu ditransfer dari klub Rusia Krylya Sovetov Samara untuk tim nasional AS Championnat Cannes
Dia menandatangani sampai Juni 2011 


 8. Željko Kalac - 202 cm
 
 Kalac lahir 16 Desember 1972 adalah penjaga gawang Australia keturunan Kroasia yang sekarang bermain untuk klub yunani Kavala. Berdiri di 2,02 meter, Kalac adalah salah satu kiper tertinggi di dunia ini.

Kalac lebih suka bermain dengan nomor 18 dan nomor ini umumnya dipakai ketika bermain untuk Australia. Namun, ketika ia bergabung dengan AC Milan pada tahun 2005, nomor 18 itu sudah diklaim oleh Marek Jankulovski, yang bergabung pada saat yang sama, sehingga ia memilih nomor 16. Ketika ia dipindahkan ke Kavala, nomor 18 adalah juga diambil, jadi ia menetap untuk nomor 60.


9. Nicola Zigic - 202 cm


Nikola Žigić lahir pada tanggal 25 September 1980 di Vojvodina, Yugoslavia adalah pemain sepak bola yang bermain di klub sepak bola Brimingham City. Ia dua kali terpilih sebagai pemain terbaik Serbia. Dengan tinggi badan 202 cm, bersama Zeljko Kalac dan Peter Crouch, ia termasuk pemain sepabola tertinggi di dunia
 

10. Peter Crouch - 201 cm
Peter Crouch lahir di Macclesfield, Inggris, 30 Januari 1981adalah seorang pemain sepak bola Inggris. Tinggi tubuhnya 201 cm. Sejak Juli 2008 ia merupakan pemain Portsmouth F.C. di Liga Utama Inggris. Sebelumnya dari tahun 2005 hingga 2008 ia memperkuat Liverpool FC. Ia masuk dalam skuad timnas Inggris dan juga termasuk pemain sepak bola terjangkung di Liga Utama Inggris dan juga di Eropa bersama Jan Koller dan Nikola Zigic. Di tim nasional Inggris, ia masuk dalam tim yang bermain di Piala Dunia 2006. Dia juga mantan pemainTottenham Hotspurs, setelah dibeli dari Portsmouth. Sekarang ia memperkuat klub Stoke City.

  sumber : http://onthespot7langka.blogspot.com/2012/10/7-pemain-bola-tertinggi-di-dunia.html
               http://bathasports.blogspot.com/2011/10/10-pemain-sepak-bola-tertinggi-di-dunia.html
















































             

Sabtu, 03 November 2012

10 Pemain Spesialis Freekick Terbaik


 Freekick atau tendangan bebas adalah salah satu cara seorang pemain untuk mencetak gol. Diantara semua pemain itu, ada beberapa yang dikenal sebagai Maestro Freekick. Siapa sajakah pemain-pemain  yangdimaksud.  

10.Cristiano Ronaldo
 
Ronaldo, sebelum melakukan tendangan bebasnya ia memasang kuda-kuda ‘yang mengancam’ dan ritualnya ini telah melegenda, dan kemudian eksekusi bola matinya pantas diberi pujian yang sama dan tepuk tangan.
Pemain berbakat berusia 27 tahun ini juga dikenal mulai dari kecepatan dribblingnya, finishing, hingga tubuhnya yang atletis. Termasuk keterampilannya dalam hal set piece.
Penyerang ‘ultra-talented ‘ ini dikenal luas sebagai pemain terbaik di dunia, tetapi kemampuan pada tendangan bebas juga tidak kalah terkenalnya.

9.Alessandro Del Piero
 
Alessandro Del Piero bersama Andrea Pirlo adalah salah satu spesialis tendangan bebas paling produktif Italia sepanjang masa. Mantan Bintang Juventus  ini telah menjadi begitu efisien dalam set pieces dan diantaranya telah menciptakan “Del Piero Zone,” yang dikenali sebagai titik dalam jangkauan Del Piero untuk menghasilkan gol indah.
Dari luar kotak penalti atau dari jarak 30 meter, Del Piero dapat menghancurkan gawang lawan dengan singkat.
Kompilasi ini menghadirkan berbagai variasi gol dari set piece, beberapa dari jarak dekat dan yang lainnya dari jarak jauh. Meskipun kilauan bintang Del Piero mulai meredup, tetapi namanya tetap tercatat rapi dalam sejarah.

8.Roberto Carlos
Roberto Carlos tercatat  mempunyai tendangan dengan kecepatan lebih dari 169 km/jam, sehingga sering sekali mencetak gol dari jarak yang jauh, selain itu Carlos juga mempunyai keistimewaan lain. Dapat menghasil kan free kick yang sangat melengkung dan juga keras.
Tapi Roberto Carlos akan selamanya dikenang karena tendangan spektakuler "reverse banana"-nya saat melawan Perancis pada tahun1997:

7.Shunsuke Nakamura
 
Shunsuke Nakamura (中村 俊輔 Nakamura Shunsuke, lahir pada 24 Juni 1978 di Yokohama) adalah seorang pemain sepak bola asal Jepang. Ia berposisi sebagai gelandang. Nakamura bertinggi badan 178 cm dan saat ini memperkuat Celtic F.C. di Scottish Premier League Skotlandia.
Ia dikenal mempunyai tendangan bebas yang akurat serta pintar menciptakan peluang bagi rekan-rekannya. Nakamura sering dikritik karena fisiknya dianggap tidak cukup kuat, namun semenjak bermain di Eropa ia telah banyak memperbaiki kelemahannya di bidang ini.

6.Roberto Baggio
 
Roberto Baggio (lahir di Caldogno, Italia, 18 Februari 1967; umur 44 tahun) merupakan mantan pemain sepak bola berkebangsaan italia. Dia meraih penghargaan sebagai Pemain Terbaik FIFA pada tahun 1993. Dia merupakan pemain terbaik Italia saat membela timnya di Piala Dunia FIFA 1994.
Selain mempunyai skill yang mumpuni,dia juga mempunyai tendangan bebas yang mematikan bahkan mampu mencetak beberapa gol dari tendangan sudut.

5.Sinisa Mihajlovic
 
Ketika Sinisa Mihajlovic masih bermain sebagai bek, ia membuat dampak pada kedua sisi bola.Beberapa menganggapnya sebagai eksekutor tendangan bebas terbaik sepanjang masa-, dan banyak bukti untuk melengkapi argumen itu.Mihajlovic dikenal karena hat-trick tendangan bebasnya, ia memilki aura yang luar biasa pada kemampuannya melakukan tendangan bebas.Tetapi selain memiliki kehebatan dalam mencetak gol dari tendangan bebas jarak pendek, ia juga mumpuni dalam eksekusi dari jarak jauh dan di antaranya adalah yang terbaik.

4.Juninho Pernambucano

 
Dia telah menjadi standar bagi tendangan bebas mematikan kelas ‘gold’.
Setiap kali ada perbincangan tentang para spesialis tendangan bebas terbaik mengemuka, nama Juninho adalah segera muncul diantaranya.
Dari jarak dekat, menengah atau jauh, pemain berusia 36 tahun asal Brasil ini merupakan ancaman bagi gawang dari sisi mana saja di setengah lapangan pada zona penyerangan.
Dianugerahi dengan akurasi tembakan yang sempurna, kekuatan dan keberaniannya untuk mengambil tendangan bebas dari setiap tempat di lapangan telah menjadikannya sebagai salah satu spesialis tendangan bebas terbesar sepanjang masa, tidak masalah meskipun dari jarak jauh.

3. Alvaro Recoba
 
Kekuatan Recoba terletak pada dribbling, teknik, kecepatan, dan kekuatan serta akurasi tembakan kaki kiri. Dia adalah spesialis tendangan bebas, dan telah mencetak gol dari kualitas yang hebat, contohnya adalah dua gol pada debutnya dengan Inter. Recoba yang dikenal sebagai seorang pemain yang bisa menjadi salah satu pemain besar, tapi sepertinya selalu gagal karena cedera yang konstan. Dia berada di musim 1998/1999 sebagai pemain terbesar di dunia, tetapi dengan konsistensi miskin, tidak menggambarkan bahwa gajinya merupakan yang tertinggi di dunia.

2.Gabriel Batistuta
 
Batistuta adalah salah satu striker yang sangat ditakuti lawan ketika bermain, selain tendangannya keras tidak jarang ia sering mencetak gol melalui kepalanya.Tendangan Geledek itulah sebutan bagi tendangan Batigol.Tak sedikit gol lahir dari tendangan bebas jarak jauh maupun dekat.
Selain legenda laviola Fiorentina dia adalah pencetak gol terbanyak timnas Argentina.

1.David Beckham
 
Mempunyai tendangan bebas yang sangat akurat dan melengkung (identik tendangan pisang), disebut-sebut Beckham-lah penendang free kick terbaik didunia saat ini. Rahasia dibalik tendangan yang begitu akurat dan melengkung terletak pada posisi saat mengambil tendangan tersebut yang amatlah miring. Kemiringinan tubuh Becks sangatlah extrem sehingga rentan akan cedera.
 
sumber : http://bunglon.net/viewtopic.php?f=208&t=19918

5 Freekick Terbaik Sepanjang Masa


1. DAVID BECKHAM
 

Inggris 2 - 2 Yunani (6 Oktober 2001)Beckham kembali menjadi pahlawan The Three Lions setelah dimusuhi publik Inggris pasca Prancis 1998. Menit ke 93, Inggris tertinggal 2-1 dari tamunya, Yunani, dan terancam tidak lolos otomatis ke Piala Dunia 2002. Beckham mendapat peluang terakhir untuk mengeksekusi tendangan bebas dari jarak 20 yard. Tembok Tunani dibentuk oleh empat pemain. BOOM! Beckham merobek atap gawang Yunani, kiper Nikopolidis terpaku, dan  Old Trafford berpesta.

 2.
ROBERTO CARLOS
 

Prancis 1 - 1 Brasil (3 Juni 1997) 
Le Tournoi de France 1997 dijadikan ajang pemanasan menjelang Piala Dunia 1998. Brasil, inggris, Italia dan tuan rumah Prancis saling berhadapan dalam turnamen yang dimenangkan Inggris ini. Roberto Carlos sebenarnya 'tidak berhak' mencetak gol seperti ini. Sejauh 25 yard, bola yang dilesatkannya memisang ke tiang kiri gawang Prancis. Gol tersebut tak hanya membuat penjaga gawang Fabien Barthez bengong, tapi juga ribuan penonton - baik di stadion maupun di rumah - juga demikian.
Selain itu, Carlos membukukan rekor Piala Dunia, ketika tendangan bebasnya melawan Cina tercatat sebagai yang tercepat dalam sejarah turnamen itu.

3. WILLIE CARR & ERNIE HUNT 
 
 Gol yang satu ini dihasilkan lewat tendangan bebas yang tidak lazim. Coventry memerlukan strategi yang lebih jitu menghadapi juara bertahan Everton. Akhirnya, datanglah tendangan bebas spektakuler berkat kecerdikan Carr dan Hunt. Carr melakukan sesuatu yang disebut 'donkey kick' (tendangan keledai).

4. JOSE LUIS CHILAVERT
 

Velez Sarsfield vs River Plate (2000)  Inilah salah satu gol yang paling terkenal di Argentina. Jika seorang kiper mengambil tendangan bebas dan membentur tembok pertahanan, akibatnya bisa fatal - bola jatuh ke kaki lawan, serangan balik dilancarkan saat gawangnya kosong dan tebak sendiri apa yang terjadi. Penjaga gawang tidak diciptakan untuk mencetak gol. namun, Chilavert tercatat sebagai salah satu topskor sepanjang masa di posisinya, karena terpillih sebagai spesialis tendangan bebas dan penalti, baik di Velez maupun timnas Paraguay. Alhasil, ia mengoleksi torehan 62 gol sepanjang karirnya, termasuk dari tengah lapangan ke gawang River Plate pada kejuaraan Argentina 2000. saat rekannya tergeletak cedera, Chilavert secara sinis memanfaatkan gawang yang kosong ditinggalkan Mono Burgos. GOOOOLLLLL...!!!

5. ALVARO RECOBA
 

nter Milan 3-1 AS Roma (24 Maret 2002)Tendangan bebas Recoba memupus harapan AS Roma untuk meraih scudetto.

sumber : http://footballfact10.blogspot.com/2011/07/gol-tendangan-bebas-terbaik-sepanjang.html










10 Tendangan Pesepak Bola Terkencang Sepanjang Masa

10 Pemain Bola dengan Tendangan Terkencang
  Menendang bola dengan keras dan terarah merupakan salah satu cara untuk menjebol gawang lawan. Namun, diantara semua tendangan keras ada beberapa tendangan yang mempunyai kecepatan melebihi 100km/jam.Diantara nama tersebut, ada tiga nama David yang masuk 3 besar. Siapa sajakah pemilik tendangan tersebut.

  1. David Eric Hirst

Pemain kelahiran 7 Desember 1967 ini tercatat memiliki tendangan paling kencang. Saat bermain untuk Sheffield Wednesday pada 1996, Hirst mampu menghasilkan tendangan dengan kesepatan 183 km/jam. Tingkat kecepatannya hampir menyamai kecepatan maksimum kendaran roda empat.

2. David Beckham

Legenda klub Manchester United ini pernah melambungkan si kulit bundar dengan kecepatan 157 km/jam, saat klubnya berhadapan dengan Chelsea pada 22 Februari 1997. Itulah tendangan tercepat yang dimiliki oleh pemain yang saat ini berlaga di kompetisi Major League Soccer untuk klub Los Angeles Galaxy.

3. David Trezeguet


Striker tim nasional Prancis ini termasuk salah satu ujung tombak yang disegani. Trezegol, julukannya, juga terkenal dengan tendangan kerasnya. Rekor yang pernah dicatat adalah saat bermain untuk Monaco yang berhadapan dengan Manchester United pada 19 Maret 1998. Ketika itu, kecepatan tendangannya mencapai 155 km/jam.

4. Richie Humphreys

Catatan sejarah yang dimiliki oleh pemain Sheffield Wednesday ini adalah saat timnya bertanding melawan Aston Villa pada 17 Agustus 1996. Para pertandingan yang bertepatan dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia itu, Humphreys melesakkan satu gol dengan kecepatan bola 154 km/jam.

5. Matthew Le Tissier

Pensiunan pemain Southampton tersebut mencatatkan sejarah tendangan terkerasnya, satu tahun setelah rekor Richie Humphreys. Ketika itu, 18 Januari 1997, klubnya berhadapan dengan Newcastle pada Liga Primer Inggris. Tendangan voli Le Tissier mempu menerobos gawang lawan dengan kecepatan bola 140 km/jam.

6. Alan Shearer
Mantan kapten Inggris ini dikenal sebagai legenda hidup Newcastle United. Dia memiliki tendangan bebas yang keras dan cenderung lurus ke arah gawang lawan. Apalagi ketika mengeksekusi tendangan penalti. Rekor tendangan terkerasnya adalah saat klubnya melawan Everton pada 1 Desember 2002. Kecepatan bola yang ditendangnya mencapai 138 km/jam.

7. Roberto Carlos

Pemain kidal asal Brasil ini mampu menghasilkan tendangan 137 km/jam, saat membela Brasil melawan Prancis pada 3 Juni 1997. Pria yang sekarang bermain untuk Anzhi Makhachkala di liga Rusia itu memiliki keistimewaan lain. Akurasi dalam tendangan bebas yang melengkung dan keras, sehingga sulit diantisipasi penjaga gawang.

8. Hugo Almeida
HUGO ALMEIDA
Hugo Almeida mencatatkan rekor tendangan tercepatnya pada 1 November 2005, saat klub yang dia bela, Porto berhadapan dengan Inter Milan. Dari jarak 32 meter, pemain berkebangsaan Portugal itu mengirimkan bola berkecepatan 136 km/jam ke penjaga gawang lawannya, yang kemudian tidak dapat diantisipasi.

9. Tugay Kerimoğlu

Dia disebut sebagai legenda pesepak bola Turki. Rekornya dicatat saat pemain yang pensiun pada 2003 ini membela Blackburn Rovers berhadapan dengan Southampton pada 3 November 2001. Saat itu, pemain kelahiran 1970 ini mampu membuat bola yang ditendangnya melaju dengan kecepatan 135 km/jam.

10. Obafemi Martins

Tendangan keras Martins tercatat saat menjebol gawang Tottenham Spurs pada pertandingan 14 Januari 2007. Saat itu, pemain asal Nigeria tersebut membela Newcastle United, yang akhirnya menang dengan skor 3-2. Pemain yang sekarang berkarir di Rubin Kazan, klub asal Rusia, sedang ditawar oleh West Brom, klub Inggris dengan status pemain pinjaman.

sumber : http://forum.viva.co.id/bola-dunia/518475-10-pesepak-bola-dengan-tendangan-terkencang.html